Tag: Stoneman Willie

  • Dipajang 128 Tahun, Mumi Pencopet Dikubur

    Dipajang 128 Tahun, Mumi Pencopet Dikubur

    AMERIKA SERIKAT, BANPOS – Mumi seorang pria yang dipajang di rumah duka di kota Reading Pennsylvania selatan, Amerika Serikat, selama 128 tahun akhirnya akan dikuburkan.

    Mengutip Sky News, mumi tersebut dikenal sebagai Stoneman Willie. Ia meninggal dunia pada 1895 di penjara setempat karena gagal ginjal.

    Diketahui, pria itu adalah seorang tahanan yang ditangkap karena mencopet. Pengurus pemakaman saat itu secara tidak sengaja menjadikan pria tersebut mumi. Menurut Rumah Duka Auman di Reading, Pennsylvania, pihak pemakaman saat itu sedang bereksperimen dengan teknik pembalseman baru.

    Stoneman Willie dipakaikan jas dengan dasi kupu-kupu. Ia ditampilkan di peti mati dengan selempang merah di dadanya. Tampak rambut dan giginya tetap utuh, dan seiring berjalan waktu, kulitnya tampak kasar.

    Nama dan identitas asli pria tersebut tidak diketahui selama bertahun-tahun. Sebab, pria itu memberikan nama palsu pada saat ditangkap. Bahkan, pejabat setempat tidak dapat menghubungi kerabatnya.

    Namun menggunakan dokumen sejarah, nama asli Stoneman Willie telah teridentifikasi, yakni James Murphy dari New York. Namanya pun diukir di bagian bawah batu nisannya saat jenazahnya dimakamkan pada 7 Oktober lalu. (RMID)

    Berita Ini Telah Tayang Di RMID https://rm.id/baca-berita/internasional/192236/dipajang-128-tahun-mumi-pencopet-dikubur