Tag: Tahun Baru Imlek

  • Spesial Tahun Baru Imlek, Hotel Sahid Serpong Sajikan Hidangan Istimewa Khas Tionghoa

    Spesial Tahun Baru Imlek, Hotel Sahid Serpong Sajikan Hidangan Istimewa Khas Tionghoa

    SERPONG, BANPOS – Menyambut Tahun Baru Imlek, Hotel Sahid Serpong menghadirkan sajian makan malam istimewa khas Tionghoa dengan aneka menu spesial. Hidangan lezat ini bisa dinikmati pada tanggal 9 Februari 2024.

    General Manager Hotel Sahid Serpong, Herke Thommas Heryana, mengatakan bahwa event ini diadakan sekaligus merayakan makna mendalam dari Tahun Naga Kayu sebagai awal yang segar dari kesuksesan jangka panjang. Pihaknya telah merancang menu spesial Chinese New Year, di mana setiap hidangan yang disajikan dapat memanjakan lidah para tamu, dibalut dengan cita rasa yang unik.

    “Sahid Serpong telah merancang menu spesial Chinese New Year mengangkat keunikan kuliner klasik Tionghoa yang diolah dengan sentuhan modern oleh koki berpengalaman. Mulai dari appetizer segar hingga hidangan utama yang lezat, setiap hidangan akan memanjakan lidah para tamu dengan cita rasa yang unik,” ujarnya.

    Harga Chinese New Year Dinner di Sahid Serpong dibanderol Rp168.888 per orang dengan minimal pemesanan untuk 20 pax dan harga khusus Rp558.888 untuk pemesanan 5 pax. Tak hanya dinner, Sahid Serpong juga memberikan diskon kamar 8 persen dengan gratis early check-in ataupun late check-out melalui website resmi sahidhotels.com dengan periode booking tanggal 1 hingga 10 Februari 2024, dan periode stay tanggal 1 hingga 29 Februari 2024.

    Salah satu yang menjadi sorotan dari menu Chinese New Year Dinner di Sahid Serpong adalah ‘Scezhuan Beef Hot’ dengan rasa pedas khasnya, menjadi simbol semangat naga yang penuh keberanian. Special stall, Sahid Serpong menghidangkan ‘Roasted Duck with Momo Sauce’ yang sering kali dihubungkan dengan keberuntungan dalam budaya Tionghoa.

    “Ada juga hainan chicken rice, es shanghai, hingga jeruk santang yang disiapkan khusus untuk memperingati Tahun Naga Kayu. Dengan simbolisme yang mendalam, hidangan ini tidak hanya menciptakan pengalaman kuliner yang tak terlupakan tetapi juga memberikan penghormatan kepada tradisi dan makna yang terkandung dalam Tahun Naga Kayu,” jelas Herke Thommas Heryana.

    Penggagas menu Chinese New Year Dinner, Chef Deden Hermaen, mengungkapkan bahwa Sahid Serpong juga memberikan ruang untuk keluarga merayakan Chinese New Year dengan quality time ditemani sajian khas Tionghoa yang lezat.

    “Kami sangat antusias menyambut tamu untuk merayakan Tahun Baru Imlek bersama-sama. Acara ini tidak hanya tentang hidangan lezat tetapi juga tentang berkumpul, pengharapan, dan merayakan tradisi yang kaya” katanya.

    Chinese New Year Dinner Sahid Serpong akan berlangsung pukul 18:00 WIB sampai 21:00 WIB. Ruang terbatas lho, apabila Ce’es Banpos berminat merayakan imlek di acara makan malam ini, jangan lupa untuk melakukan reservasi diawal.

    Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan, Ce’es Banpos dapat menghubungi Kayu Manis Resto melalui whatsapp di nomor +62 812-1038-5448 atau kunjungi instagram Hotel Sahid Serpong di akun @sahidserpong. (MUF)

  • Lapas Cilegon Fasilitasi Napi Budha Beribadah di Vihara

    Lapas Cilegon Fasilitasi Napi Budha Beribadah di Vihara

    CILEGON, BANPOS – Peribadatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Budha di Vihara Graha Winaya Dharma Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cilegon, Senin (31/1) berlangsung khidmat.

    Para WBP melakukan ibadah bersama Ketua Majelis Buddhayana Indonesia (MBI) Provinsi Banten yang dipimpin oleh Jumarni Jassasirini dengan tema Kebahagiaan. Menurut Jumarni, kegiatan ini untuk kembali membangkitkan kerohanian bagi WBP beragama Budha.

    “Kebahagiaan adalah pada saat kita memberi sesuatu dan sifatnya lama karena saat kita memberi atau membantu orang lain nilai yang kita rasakan akan abadi serta akan terus diingat orang dan membuat hidup kita lebih berarti,” tuturnya.

    “Ibadah di Vihara Lapas Cilegon adalah pada saat kita mendapat sesuatu dan sifatnya sementara/tidak lama,” tambahnya.

    Sementara itu, Kepala Subseksi Bimaswat, Aldi Perwira mengatakan jika pelaksanaan kegiatan kerohanian Buddha ini bertujuan untuk meningkatkan iman para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang beragama Buddha agar dapat menjadi pribadi yang lebih baik dan bermanfaat.

    “Kita berikan hak-hak mereka (narapidana) sebagaimana diatur dalam Pasal 14 ayat 1 UUD RI Nomor 12 Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan yang menegaskan bahwa narapidana berhak melakukan ibadah sesuai dengan agama atau kepercayaannya pendidikan dan pengajaran,” jelasnya. (LUK)

  • ASTRA Tol Tangerang-Merak Siap Hadapi Libur Panjang Imlek

    ASTRA Tol Tangerang-Merak Siap Hadapi Libur Panjang Imlek

    TANGERANG, BANPOS – ASTRA Tol Tangerang-Merak siap melayani pengguna jalan pada momen Libur Panjang Tahun Baru Imlek yang jatuh pada Jumat, 12 Februari 2021. Meski di masa pandemi, momen ini diprediksi akan dimanfaatkan masyarakat untuk mudik maupun berlibur.

    Pada libur Panjang ini, lalu lintas Jalan Tol Tangerang-Merak di prediksi mengalami penurunan trafik dibanding lalu lintas rata-rata harian normal yang mencapai 147 ribu kendaraan.

    “Kami memprediksi trafik kendaraan pada libur Imlek ini tetap di bawah dari rata-rata lalu lintas harian normal,” ungkap Kepala Departemen Manajemen CSR & Humas PT Marga Mandalasakti Uswatun Hasanah.

    Meski demikian, sejumlah fasilitas dan layanan tetap dioptimalkan untuk melayani pengguna jalan. Seluruh gardu telah dioptimalkan dan didisinfektan secara berkala guna menjamin kebersihan serta upaya memutus penyebaran covid19.

    Selain itu, Uswatun juga mengimbau kepada pengguna jalan untuk senantiasa memperhatikan protokol Kesehatan, “Menghadapi momen libur long weekend dalam suasana pandemi ini, pengguna jalan harus menyiapkan kondisi ekstra, selain memperhatikan kondisi fisik dan kendaraan sebelum berkendara, protokol Kesehatan juga harus tetap dijalankan”, katanya.

    Selain fasilitas transaksi, layanan rest area juga tetap beroperasi normal untuk melayani pengguna jalan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

    Ia juga mengimbau kepada pengguna jalan untuk menggunakan rest area hanya untuk melakukan aktivitas pengisian bahan bakar, ibadah dan atau menggunakan toilet. Jika hendak membeli keperluan selama perjalanan di rest area tetap perhatikan jaga jarak serta durasi waktu istirahat.

    Untuk kecepatan transaksi dan mendukung upaya pencegahan pandemi pengguna jalan diimbau untuk menggunakan gerbang-gerbang khusus struk digital.

    Struk dapat diunduh kapan saja selama maksimal 30 hari di situs astratol.co.id. Jangan lupa untuk menyiapkan kecukupan saldo uang elektronik sebelum berkendara untuk kelancaran bertransaksi dan kenyamanan bersama. (RUL)